Visi Keilmuan Program Studi Kimia

Menghasilkan lulusan kimia yang unggul dan berdaya saing internasional, serta memiliki kompetensi dalam pengembangan teknologi dan industrialisasi yang berbasis kearifan lokal.

 

Misi Program Studi Kimia

  1. Melaksanakan pendidikan dan pengajaran Ilmu Kimia yang berkualitas dengan berbasis riset sumber daya alam lokal dalam rangka menghasilkan lulusan yang berwawasaan global yang dilandasi iman dan taqwa.
  2. Melaksanakan penelitian yang kreatif dan inovatif untuk pengembangan Ilmu Kimia dan terapannya dalam mengeksplorasi sumber daya alam lokal dan dapat berdaya saing internasional.
  3. Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat yang disesuaikan dengan bidang ilmu Kimia dalam rangka mengimplementasikan peran Ilmu Kimia dalam kehidupan bermasyarakat.
  4. Membangun kerjasama dengan berbagai pihak, untuk mendukung pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
  5. Melaksanakan tata kelola administrasi pendidikan PS Kimia yang efektif dan efisien untuk mendukung pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

 

Tujuan Pendidikan Program Studi Kimia

  1. Menghasilkan lulusan yang mampu mengintegrasikan nilai-nilai etika dan profesionalisme sesuai dengan nilai-nilai kemanusiaan.
  2. Menghasilkan lulusan yang kompeten dalam konsep dan teori kimia yang ditunjukkan dengan kemampuan melakukan riset dan analisis data dengan etika profesional.
  3. Menghasilkan lulusan yang mampu mengembangkan kolaborasi dan kemitraan agar dapat meningkatkan daya saing nasional atau internasional.