– Mataram, 09 November 2024 – FMIPA Unram melalui Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FMIPA menggelar kegiatan MIPA Goes to School di SMA Negeri 1 Praya dengan tema “Sains untuk Masa Depan: Unleashing the Power of MIPA”. Kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan program studi di lingkungan FMIPA kepada siswa-siswi SMA N 1 Praya dan memberikan wawasan lebih dalam mengenai dunia akademik di perguruan tinggi. Acara ini dihadiri oleh Dekan FMIPA Universitas Mataram, Dr. Rahadi Wirawan, S.Si., M.Si., Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Immy Suci Rohyani, SP., M.Si., dan Dosen FMIPA serta Ketua BEM FMIPA, Lalu Riski Wirendra Putra. Selain itu, kegiatan ini juga disaksikan oleh Kepala Sekolah SMA N 1 Praya, H. Kadian, S.Pd., M.A.P., bersama para guru SMA N 1 Praya.
Kegiatan dimulai dengan sambutan dari Dekan FMIPA Universitas Mataram, Dr. Rahadi Wirawan, yang menyampaikan pentingnya mengenalkan dunia sains kepada siswa sejak dini. Ia menekankan bahwa tema “Sains untuk Masa Depan: Unleashing the Power of MIPA” mengingatkan kita semua akan peran penting ilmu pengetahuan dan teknologi dalam menjawab tantangan global, serta membuka peluang karir yang luas bagi para lulusan FMIPA di berbagai bidang.
Setelah itu, acara dilanjutkan dengan sambutan serta pembukaan oleh Kepala Sekolah SMA N 1 Praya, H. Kadian, S.Pd., M.A.P. Dalam sambutannya, H. Kadian menyambut baik kegiatan MIPA Goes to School yang diselenggarakan oleh FMIPA Universitas Mataram. Acara inti yaitu pemaparan materi pengenalan program studi (prodi) di FMIPA Universitas Mataram yang disampaikan oleh Wakil Dekan III FMIPA, Dr. Immy Suci Rohyani. Dalam paparan tersebut, Dr. Immy menjelaskan berbagai prodi yang ada di FMIPA, termasuk bidang Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Ilmu Lingkungan dan Statistika yang memiliki prospek karier yang cerah di dunia akademik maupun industri. Materi ini disambut dengan antusias oleh para siswa yang terlihat aktif bertanya mengenai peluang dan karier yang bisa mereka capai melalui pendidikan di FMIPA.
Tak hanya sesi pemaparan, acara MIPA Goes to School juga menghadirkan pameran dan stand dari seluruh program studi di FMIPA. Pameran ini terdiri dari berbagai kegiatan seperti pameran sains dan inovasi, pameran Program Kreativitas Mahasiswa (PKM), serta pameran produk dan poster hasil riset yang menarik minat banyak pengunjung. Para siswa pun berkesempatan untuk mengunjungi setiap stand, melihat berbagai hasil karya ilmiah, serta mendapatkan informasi lebih dalam mengenai kegiatan akademik dan non-akademik di FMIPA. Di akhir acara, seluruh peserta berfoto bersama untuk mengabadikan momen berharga tersebut. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan informasi yang bermanfaat dan menjadi inspirasi bagi siswa SMA N 1 Praya untuk mengeksplorasi lebih jauh tentang dunia pendidikan tinggi dan meningkatkan animo calon mahasiswa baru FMIPA Unram.
Gallery