Fakultas MIPA Universitas Mataram (Unram), menyelenggarakan kuliah umum dengan tema Waste Management in a Circular Economy oleh Paula Huerta dari PT Honest Osean (Rabu, 22/11/2023). PT Honest Osean merupakan salah satu perusahan yang bergerak dalam bidang pengeloaan sampah. Kuliah umum oleh Paula Huerta diawali dengan penyampaaian terkait model ekonomi terbaru yang upaya meminimlisir dampak akibat suatu usaha, yang sering disebut Circular Economy. Indonesia memiliki peluang yang besar untuk mengembangkan bisnis tentang pengelolaan limbah hasil suatu usaha. Semua yg dialam itu sirkular, sasalah besar ketika semua linear. Waste management didalam merupakan salah satu solusi untuk perekonomomian. Apabila masih menggunakan model linear economy maka masalah sampah merupakan masalah yang akan susah ditangani. Economy circular tidak hanya menyangkut masalah sampah saja melainkan semua kegiatan ekonomi yang perlu siklus untuk mengelola hasil dari usaha tersebut. Externalitas merupakan salah satu hal yang penting untuk diperhatikan dalam menjalankan suatu ekonomi.

Paula Huerta juga memberikan salah satu contoh usaha dibidang circular economy, yaitu pengelolaan sampah di BSF (Black Soldier Flies) Sengkol. BSF Sengkol mengelola sampah organik untuk dijadikan sebagai salah satu peluang bisnis di bidang ekonomi. BSF Lombok adalah model bisnis sirkular yang inklusif yang memberikan dampak sosial, ekonomi dan lingkungan kepada masyarakat Lokal

Respon mahasiwa sangat luar biasa. Beberapa mahasiswa menyampaikan aspek apa saja yang perlu diperhatikan apabila ingin memulai bisnis dengan model ekonomi sirkuler. Ekonomi sirkuler harus melihat dulu externalitas yang dihasilkan, seberapa besar dampak yang ditumbulkan akibat suatu usaha. Narasumber juga mengajak mahasiswa untuk memunculkan ide bisnis dalam pengeloaan limbah dengan fokus melihat externalitas yang muncul. Akhir kuliah umum ditutup dengan harapan Paula kepada semua generasi muda mahasiswa FMIPA yang merupakan harapan untuk menjaga bumi ini, untuk menghasilan suatu terobosan ide dan bisnis dengan model ekonomi sirkular. “You are Our Hope” kata penutup dari Paula Huerta.  Setelah itu dilanjutkan dengan penyerahan cinderamata kepada narasumber oleh perwakilan dosen Ilmu Lingkungan FMIPA Unram sebagai wujud ucapan terimakasih atas ilmu yang telah diberikan selama kuliah umum.

FILE DOCUMENTASI