– Mataram, November 2024 – Mahasiswa Program Studi Matematika FMIPA Unram kembali mencetak prestasi membanggakan. Lia Fitta Pratiwi berhasil meraih Juara 2 dalam Kategori Business Plan pada National Pharmaceutical Competition 2024. Acara ini merupakan sebuah kompetisi tingkat nasional yang bertujuan mengembangkan ide bisnis inovatif di bidang farmasi dan kesehatan yang melibatkan mahasiswa berbakat dari berbagai universitas di Indonesia.
Dalam ajang ini, Lia mengusung konsep bisnis inovatif yang tidak hanya relevan dengan kebutuhan masyarakat di bidang farmasi, tetapi juga memiliki nilai ekonomi berkelanjutan. Ide tersebut dirancang untuk memberikan solusi strategis terhadap permasalahan Kesehatan yang menawarkan potensi pengembangan yang luas. Kemampuannya menyusun rencana bisnis yang matang dan komprehensif berhasil menarik perhatian para juri, sehingga ia dinobatkan sebagai pemenang kedua. “Pengalaman ini sangat berharga dan menantang. Saya banyak belajar mengenai pengembangan ide bisnis, analisis pasar, dan cara menciptakan solusi yang bermanfaat bagi masyarakat luas,” kata Lia Fitta Pratiwi setelah pengumuman pemenang. Keberhasilan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa Universitas Mataram, khususnya di FMIPA Unram, untuk terus berinovasi dan mengasah kemampuan, tidak hanya dalam bidang akademik tetapi juga di dunia wirausaha. Prestasi ini menunjukkan bahwa mahasiswa Matematika mampu berkontribusi di berbagai sektor termasuk bisnis dan industri kesehatan. FMIPA Unram menyampaikan apresiasi yang tinggi atas pencapaian Lia Fitta Pratiwi dan berharap dapat terus berkembang di masa mendatang.